Rakyatsumut.com, Polres Tapanuli Tengah Laksanakan Pengamanan Pesparani (Pesta Paduan Suara Gerejani) Katolik Tahun 2022 di Aula Catholic Center Pandan, Kec. Pandan, Kab. Tapanuli Tengah, Rabu (18/5/2022).
Pesparani daerah Kab. Tapanuli Tengah Tahun 2022 mengangkat Tema Membangun Persaudaraan Sejati Untuk Tapanuli Tengah Maju dengan subtema Melalui Pesparani II Tahun 2022 di Kab. Tapanuli Tengah, kita perkokoh kebersamaan umat untuk terwujudnya Tapanuli Tengah maju dan berdaulat, mandiri dan berlandaskan gotong royong.
Puncak Acara Kegiatan Pesparani Tapteng 2022 yang dipimpin oleh Vikjen Keuskupuan Sibolga RP Gregorous Fau, OFM, Cap turut dihadiri oleh Bupati Kab. Tapanuli Tengah Bahktiar Ahmad Sibarani beserta Rombongan, Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Jimmy Christian Samma, Muspida Tapteng, serta warga masyarakat umat Katolik se-Kabupaten Tapanuli Tengah yang hadir pada acara Pesparani kurang lebih Massa 1000 Orang.
Pada rangkaian acara, Bupati Tapanuli Tengah menyampaikan selamat dan sukses atas pelaksanaan Pesparani II tahun 2022 dan yang terakhir saya memberikan bantuan tambahan hadiah khusus kepada Juara I Paduan Suara sejumlah Rp 20 Juta, serta berharap kepada Pemerintah Tapteng agar tahun depan anggaran Pesparani menjadi Rp 350 Juta.
Kapolres Tapteng AKBP Jimmy Christian Samma menyampaikan untuk mendukung kelancaran dan keamanan acara, Polres Tapteng melakukan pengamanan melibatkan 30 Personil.
Editor : Rommy
Komentar