Rakyatsumut.com, Dewan Pembina Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara menyemprotkan cairan disinfektan di rumah warga di Desa Bawonahono, Kecamatan Fanayama, Kamis (2/4/2020).
Sekretaris DPC Elisati Halawa mengatakan, wabah Covid-19 saat ini sudah menjadi masalah umum, dan tanggung jawab bersama untuk melawannya.
Dia menjelaskan, kegiatan ini merupakan instruksi partai dalam membantu pemerintah mencegah penyebaran wabah virus corona, sekaligus bentuk kepedulian terhadap sesama demi menyadarkan masyarakat.
“Penyemprotan cairan disinfektan ini akan terus dilakukan di beberapa wilayah di Kabupaten Nias Selatan, dengan sedaya mampu kita sampai virus corona berhenti,” kata Elisati.
Dia menambahkan, selain penyemprotan itu, pihaknya juga telah mempersiapkan dan menempatkan ember yang dimodifikasi berisikan air guna dimanfaatkan sebagai tempat cuci tangan warga agar selalu bersih dan tidak mudah terinfeksi.
Sementara, Rikardo Loi, kordinator atau pemandu pelaksana kegiatan itu mengajak masyarakat Nias Selatan khususnya warga desa Bawonahono agar membudayakan perilaku hidup sehat.
“Di antaranya disiplin diri dengan menjaga jarak hingga satu meter, menggunakan masker dan mencuci tangan secara rutin,” kata Rikardo.
Kepala Desa Bawonahono, Petrus Hondro mengapresiasi kepedulian DPC PDIP itu. dia berharap apa yang dilakukan membantu mencegah potensi munculnya pandemi itu di desanya.
“Kami di pemerintahan desa juga telah mengambil langkah untuk perencanaan mengalokasikan anggaran penanggulan pencegahan penyebaran wabah Covid-19 ini,” kata Petrus.
“Langkah kepedulian seperti ini dapat menjadi daya dorong bagi masyarakat banyak untuk mengambil bagian dalam pencegahan covid-19 dan semoga Tuhan Menghindari kita dari Wabah Virus Corona ini,” timpalnya.
Laporan: Saksikan Sarumaha
Komentar